Andi Rachman Turun Langsung Menangkan Eko Suharjo - Syarifah

redaksi
Andi Rachman Turun Langsung Menangkan Eko Suharjo - Syarifah
Sar
  • Xnewss.com, Dumai - Mantan Gubernur Riau yang kini Anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar Arsyadjuliandi Rachman turun langsung memenangkan pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Dumai nomor urut 2 Eko Suharjo - Syarifah di Pilkada Kota Dumai 2020.

  • Kepastian turunnya Andi Rachman, sapaan Ardyadjuliandi Rachman, dikemukakan Ketua DPD II Partai Golkar Kota Dumai, Ferdiansyah, Senin (16/11/2020). "Setelah ketua DPD I Partai Goilkar Provinsi Riau yang juga Gubernur Riau pak Syamsur, berikutnya giliran mantan Gubernur Riau pak Andi Rachman yang akan turun memenangkan paslon yang diusung Partai Golkar," ungkap Ferdi.

  • Eko Suharjo - Syarifah diusung Partai Demokrat, Partai Hanura dan Partai Golkar. Tiga partai ini memiliki 9 kursi di DPRD Kota Dumai. Partai Golkar 5 kursi, Partai Hanura 1 kursi dan Partai Golkar 3 kursi.

  • Eko Suharja merupakan anggota DPRD Kota Dumai periode 2009 - 2014 dan anggota DPRD Provinsi Riau dari tahun 2014 sampai 2016. Selanjutnya Wakil Walikota Dumai periode 2016 -2021.

  • Sedangkan Syarifah merupakan anggota DPRD Kota Dumai dua periode. Tahun 2014 - 2019 dan tahun 2019 -2024. Baru setahun dijalani, mengundurkan diri karena maju menjadi calon Wakil Walikota Dumai mendampingi Eko Suharjo.

  • Penugasan Andi Rachman untuk turun langsung memenangkan Eko Suharjo - Syarifah, kata Ferdi, tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Nomor :ST-119/DPP/Golkar/Xl/2020. SK itu ditandatanggani langsung oleh Airlangga Hartarto sebagai Ketua Umum (Ketum) dan Lodewijk F. Paulus, Sekretaris Umum (Sekum).

  • SK DPP Partai Golkar itu ditindaklanjuti Fraksi Partai Golkar Dewan Perwakilan Rakyat-Republik lndonesia (DPR-RI) dengan menyurati Komisi Pemilihan Umum (KPU). Tembusan surat bernomor: UM.00.509/FPG/DPR-RI/XI/2020 juga disampaikan ke KPU Kabupaten dan Kota yang disurati terkait penyelenggaraan Pilkada serentak 2020 di Provinsi Riau.

  • Ada 6 Kabupaten - Kota yang menyelenggarakan Pilkada 2020 di Provinsi Riau. Masing-masing Kabupaten Rokan Hulu, Kabupaten Rokan Hilir, Kabupaten Kepulauan Meranti, Kabupaten Siak, Kabupaten Bengkalis dan Kota Dumai.

  • Surat Fraksi Golkar ke KPU itu beisi lzin Cuti Anggota FPG DPR-RI. Tercantum nama lr. H. Arsyadjuliandi Rachman, MBA. Nomor Anggota A-273 Dapil Riau 1. Tenggat waktu cuti yang diusulkan dari 19 November s/d 05 Desember 2020. Isinya mengikuti kampanye pemilihan Bupati/Walikota di Provinsi Riau. Surat tersebut ditandatanggani oleh Ketua Fraksi Golkar DPR-RI H. Kahar Muzakir dan Sekretaris Dr. lr. H. Adies Kadir, SH, M. Hum.

  • "Kita tahu bahwa Bapak Andi Rachman termasuk salah satu tokoh yang sangat berpengaruh di Riau. Kehadiran beliau ikut mengkampanyekan paslon Eko Suharjo - Syarifah akab berpengaruh besar untuk meningkatkan elektabilitas paslon yang kita usung," lanjut Ferdi.

  • Kehadiran Andi Rachman sekaligus menunjukkan Eko Suharjo - Syarifah punya hubungan dengan tokoh-tokoh di tingkat provinsi dan nasional yang akan mewujudkan visi misi mereka jika kelak terpilih.

  • Bagaimanapun juga upaya mewujudkan visi misi itu harus mendapat dukungan di tingkat provinsi nasional. Karena anggaran yang dimiliki Kota Dumai sangat terbatas.

  • "Jadwal kepastian akan turun ke Dumai menunggu dari DPP Partai Gokar dan DPD I Partai Golkar Provinsi Riau. Yang jelas antara tanggal 19 November hingga 5 Desember," tutup Ferdi.

  • Sementara salah seorang relawan Eko Suharjo-Syarifah (ESSA), Ahmad Khadafi berharap kehadiran Andi Rachman saat kampanye nanti membawa pengaruh besar terhadap Calon yang diusung Golkar.

  • "Syarifah adalah Calon Wakil Walikota dan termasuk Kader terbaik Partai Golkar di Dumai. Terbukti dua kali terpilih sebagai anggota DPRD Kota Dumai. Syarifah satu-satunya perempuan yang tampil di kontestasi kepala daerah di Dumai," tutur Khadafi. (Red)